4 Fungsi Stimulasi Tumbuh Kembang Anak yang Perlu Ayah dan Bunda Ketahui

fungsi stimulasi tumbuh kembang anak

Setiap orang tua tentu ingin memberikan stimulasi pada anaknya agar dapat tumbuh optimal. Fungsi stimulasi tumbuh kembang anak sangatlah penting untuk masa depannya. Bunda bisa melakukan berbagai cara untuk menstimulasinya.

Masa kanak-kanak adalah saat penting di mana perkembangan si kecil meningkat pesat. Bukan hanya dari fisiknya, hal lain seperti bahasa, emosi, sikapnya, cara merespon, dan lain sebagainya. Hal ini perlu didukung dan distimulasi demi kelancaran penyerapan ilmu pengetahuan, sosialisasi, dan lainnya di masa mendatang.

Cara dan Fungsi Stimulasi Tumbuh Kembang Anak

Stimulasi tidak hanya bisa diberikan melalui asupan makanan bergizi, di luar itu juga perlu diberikan. Stimulasi merupakan rangsangan untuk indra si kecil agar dia memberikan respons. Rangsangan bisa diberikan pada penglihatan, penciuman, sentuhan, rasa, dan lain sebagainya.

Dengan memberikan stimulasi, berbagai manfaat bisa si kecil dapatkan. Bunda pun tentu akan senang melihat tumbuh kembanhnya optimal. Beberapa manfaat yang bisa dirasakan si kecil bisa Bunda simak di bawah ini!

Stimulasi dengan Permainan

Bunda bisa menstimulasi si kecil denganĀ  permainan yang mengedukasi sesuai usianya. Fungsi stimulasi tumbuh kembang anak dengan cara ini adalah merangsang kecerdasan dan pengembangan cara berpikirnya karena indra dan pemikirannya digunakan.

Stimulasi Utama di Usia 0-3 Tahun

Pada usia ini, stimulasi sangat penting dilakukan pada seluruh panca indera si kecil. Fungsinya untuk mencegah terjadinya perubahan pada susunan otak dan neurologisnya. Usahakan agar anak tidak diberi tekanan, ya, Bunda.

Stimulasi Setelah 3 Tahun

Di tahap ini, stimulasi bisa diberikan dengan bermain sambil belajar. Jangan lupakan asupan bergizi untuk mendukung stimulasinya. Dengan begitu, si kecil lebih siap menghadapi masa sekolah nantinya.

Stimulasi dengan Komunikasi

Mengajak bicara si kecil memiliki beragam manfaat, Bunda jangan lewatkan hari tanpa melakukannya, ya. Stimulasi ini membantu mengembangkan indra si kecil dalam mendengarkan. Si kecil yang menatap Bunda berbicara turut mengembangkan kemampuan indera penglihatannya.

Itulah empat fungsi stimulasi tumbuh kembang anak, semoga bermanfaat bagi Bunda dan si kecil.

Artikel yang Direkomendasikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *