Sleek Baby Aman? Simak Tips Penting Pilih Produk Perawatan Si Kecil

Menggunakan produk perawatan untuk si buah hati tentu tidak boleh asal pilih karena dapat berakibat fatal. Anda harus tahu bahwa kulit si kecil masih sangat tipis sehingga sensitive terhadap beberapa bahan kimia. Penggunaan produk yang tidak sesuai dapat menyebabkan ruam pada kulit atau dampak buruknya juga berpengaruh terhadap menurunnya sistem kekebalan tubuh bayi. Produk perawatan Sleek Baby merupakan produk yang palin banyak direkomendasikan karena aman digunakan untuk semua bayi.

5 Tips Penting Memilih Perawatan Bayi

Berikut akan kami bagikan sejumlah tips penting yang perlu diperhatikan dalam memilih produk perawatan bayi.

Periksa Kandungan Zat Pada Produk

Hal penting yang harus Anda lakukan ketika membeli sabun, shampo, minyak atau bedak bayi yaitu membaca zat-zat apa saja yang terkandung. Untuk menjaga kebersihan si kecil Anda tidak perlu menggunakan produk yang mengandung antibakteri. Kandungan antibakteri justru dapat menimbulkan masalah pada kulit bayi. Anda dapat menggunakan tisu basah atau produk lainnya yang tidak mengandung alkohol sehingga lebih aman untuk bayi.

Produk Khusus Bayi

Menjaga kebersihan bayi merupakan hal wajib yang dilakukan oleh setiap ibu agan bayi mereka tumbuh dan berkembang dengan sehat. Pastikan perawatan kebersihan yang Anda gunakan memang produk yang dikhususkan untuk bayi. Menggunakan produk perawatan dewasa untuk bayi dapat mengganggu kesehatan kulit bayi karena kandungan formulanya yang berbeda. Penggunaan produk yang tidak sesuai dapat membuat kulit bayi menjadi iritasi dan menimbulkan rasa tidak nyaman.

Pahami Petunjuk Penggunaan

Meskipun Anda telah memilih produk perawatan khusus bayi namun Anda juga harus memperhatikan petunjuk penggunaan produk tersebut. Sebaiknya Anda tidak langsung menggunakan produk yang Anda beli, namun gunakan sedikit untuk melakukan tes kulit. Jika Anda tidak menemukan tanda atau gejala seperti ruam atau bentol pada kulit bayi yang telah diolesi dengan produk tersebut maka kemungkinan besar produk aman digunakan. Meskipun produk bayi tersebut aman namun penggunaan yang berlebihan tentu juga tidak baik.

Food Grade Formula

Menjaga kebersihan peralatan makan bayi juga merupakan hal yang tidak kalah penting karena bayi juga mempunyai pencernaan yang sensitif. Oleh sebab itu, pilihlah sabun untuk mencuci dot atau peralatan makan yang aman untuk bayi. Sabun untuk mencuci peralatan makan dan minum bayi harus mempunyai standar food grade sehingga tidak mengandung bahan-bahan kimia yang berbahaya.

Tanpa Pewangi

Anda tentu ingin bayi Anda selalu bersih dan segar, namun jangan menggunakan produk bayi dengan aroma pewangi yang sangat kuat. Hal ini dikarenakan kandungan parfum pada produk tersebut dapat menyebabkan alergi atau masalah kulit pada bayi. Dengan demikian, Anda bisa memilih produk perawatan yang non perfume atau dengan aroma ringan dan bebas dari alcohol.

Sleek Baby

Sleek merupakan produk perawatan bayi yang sudah tidak perlu diragukan lagi keamanannya. Kandungan antibakteri alami inilah yang membuat Sleek Baby berbeda dengan produk perawatan bayi lainnya. 

Menariknya, Sleek menyediakan berbagai macam produk kebutuhan bayi seperti sabun mandi, sampo, tisu basah, minyak telon, sabun cuci baju bayi dll. Kandungan setiap produk tersebut diformulasikan khusus untuk bayi sehingga aman dan bebas dari alergi.

Masalah yang kerap dialami oleh setiap bayi yaitu ruam. Biasanya, ruam tersebut paling sering diare bokong karena pemakaian popok. Untuk mengatasi masalah tersebut Anda dapat menggunakan krim ruam popok dari sleek yang akan membuat kulit kering namun kelembabannya tetap terjaga.

Artikel yang Direkomendasikan